Karikatur Dulu dan Kini

Karikatur Dulu dan Kini -Karikatur berasal dari bahasa italia caricare yang berarti berlebihan, sesuai artinya karikatur merupakan gambar yang melebih-lebihkan objek nya, contoh objek telinga orang yang aslinya sedang digambar menjadi sangat besar. Seperti apa sejarah karikatur yang lucu dan unik ini, berikut sejarahnya:


Abad Renaissance
Karikatur berasal dari Italia, saat itu karikatur bukanlah dipakai untuk disebar luaskan, melainkan hanya untuk guyonan di kalangan bangsawan abad 15-an (renaissance). Leonardo da Vinci juga menggambar sesuatu secara berlebihan hanya untuk guyonan dirinya sendiri dan teman-temannya, Carracci bersaudara diyakini sebagai seniman pertama yang karikaturnya populer, dan Annibale diyakini yang pertama menggunakan kata-kata ritrattini carichi (potret yang dilebih-lebihkan). Abad 16 karikatur sudah tersebar luas di Italiam dan menyebar ke eropa lewat pers populer di abad ke 17.
lembaran karikatur karya Carracci

Abad 18 dan 19
Di Inggris, karikatur baru tersebar di abad ke 18, dan di abad yang sama Perancis menjadi pusat karikatur yang baru. Namun karikatur yang tercipta di Perancis banyak yang mendapatkan kritikan karena terlalu menghina keluarga bangsawan. Karikatur pun merambat ke media patung, gaya patung dantan (kepala saja) sangat populer, bentuknya yang mungil cocok untuk dipakai sebagai hiasan ujung tongkat, dsb.
Gargantua by Honoré Daumier
Berlioz dantan

Akhir abad 19
Karikatur sudah menyebar luas melalui pers eropa, pers eropa berlomba-lomba memuat karikatur. Karena pers yang berisi karikatur lebih laris dibaca para bangsawan ketimbang majalah lainnya.
Benjamin Disraeli, Vanity Fair

Awal abad 20
Karikatur tradisional banyak yang dimodifikasi menjadi bentuk-bentuk geometris, dan sedikit berbau abstrak. Di waktus yang sama seniman juga mulai menggambar karikatur dengan objek pemain teater, sehingga dijuluki karikatur teatris yang populer di Amerika.

291 no 1 p 1

Akhir abad 20
Di era ini karikatur politik mengalami "kelahiran kembali", objek yang diambil biasanya berbau perang Vietnam, kebudayaan pemuda, feminisme, dsb.
Levine american presidents

Terima kasih sudah membaca artikel yang berjudul Karikatur Dulu dan Kini, semoga bermanfaat.


Katherina Phillips
Art AjaibUpdated: 10:51 AM

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan berkomentar, sekarang giliran anda berpendapat
mengenai ulasan artikel diatas

Popular Posts

Recent Posts

Powered by Blogger.
Back To Top